Google Searching

Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia


Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia
 Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia


Keberadaan Candi Plaosan di Yogyakarta, Indonesia merupakan salah satu tempat daya tarik wisatawan baik dalam maupun luar negri. Pulau Jawa sangat kaya akan keberadaan candi,  salah satunya adalah Candi Plaosan. 

Candi Plaosan merupakan nama sebutan untuk sebuah kompleks percandian yang terletak di Dukuh Plaosan, Desa Bugisan, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.
Letak Candi Plaosan ini terletak kurang lebih berjarak  satu kilometer ke arah timur-laut dari Candi Sewu atau Candi Prambanan.Candi Plaosan ini merupakan peninggalan agama Buddha, yang ditandai dengan adanya kemuncak stupa, arca Buddha, serta candi-candi perwara (pendamping/kecil) yang berbentuk stupa.

Kompleks  Candi Plaosan ini dibangun pada abad ke-9 oleh Raja Rakai Pikatan dan Sri Kahulunan pada zaman Kerajaan Medang, atau juga dikenal dengan nama Kerajaan Mataram Kuno.

 Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia
Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

 Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

Bangunan Candi Plaosan sebagian besar sudah runtuh tetapi masih dapat dilihat sisa sisa dari bangunannya, hanya terdapat dua Candi induk dan beberapa Candi perwara saja yang masih dapat dilihat dan berdiri kokoh. 

Kompleks Candi Plaosan ini terdiri atas Candi Plaosan Lor dan Candi Plaosan Kidul. Keberadaan kompleks Candi Plaosan Lor yang berada di sebelah timur-laut dari Candi Prambanan

Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

Candi Plaosan Lor
Kompleks Candi Plaosan Lor yang luas ini memiliki dua candi utama. Satu Candi yang terletak di sebelah kiri (di sebelah utara) dinamakan Candi Induk Utara dengan relief yang menggambarkan tokoh-tokoh wanita, dan Candi yang lainnya terletak di sebelah kanan (selatan) dinamakan Candi Induk Selatan dengan relief yang menggambarkan tokoh laki-laki. 

Di bagian utara kompleks terdapat masih selasar terbuka dengan beberapa arca buddhis. Kedua candi induk ini dikelilingi oleh 116 stupa perwara serta 50 buah candi perwara, juga parit buatan. Pada masing-masing candi induk terdapat 6 patung/arca Dhyani Boddhisatwa. Walaupun candi ini adalah candi Buddha, tetapi gaya arsitekturnya merupakan perpaduan antara agama Buddha dan Hindu.
Candi Induk bagian utara ini lebih banyak arca dan relief perempuan, karena ditujukan untuk putri Raja Samarattungga dari Wangsa Syailendra, Pramodhawardani. 


Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

Candi Plaosan Kidul
Berbeda dengan Candi Plaosan Lor yang telah banyak diketahui memiliki candi induk..
Komplek Candi Plaosan Kidul belum diketahui apakah memiliki candi induk atau tidak. Pada kompleks candi ini terdapat beberapa perwara berbentuk candi dan stupa. 
Candi Plaosan selatan ini depercaya oleh sebagian orang merupakan candi peziarah pria. Disini banyak relief dan arca yang merepresentasikan Rakai Pikatan. Pramodhawardani dan rakai pikatan berkepercayaan beda namun diikat dalam pernikahan untuk menghentikan perang antar kedua wangsa.


 Galleri Photo Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia below:

Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia
Plaosan Temple, Yogyakarta, Indonesia


Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

Candi Plaosan Kidul














Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia
 Candi Plaosan, Yogyakarta, Indonesia

Foto: Dari berbagai sumber.
Info Bisnis:






Mobile ads:





Komentar