Google Searching

Kecombrang atau Honje


Bunga Kecombrang

Bunga Kecombrang Mekar

Kecombrang adalah sejenis tumbuhan rempah, merupakan tumbuhan tahunan, berbentuk terna yang bunga, buah, serta bijinya dimanfaatkan sebagai bahan sayuran. Tumbuhan terna adalah adalah tumbuhan yang batangnya lunak karena tidak membentuk kayu. 

Kecombrang banyak memiliki nama masing masing daerah memiliki nama antara lain: Kantan, honje.
, Kincung (Medan),Bunga Rias ( Tapanuli Utara), Asam Cekala (Tanah Karo), Kumbang Sekala (Lampung), Sambuang (Minangkabau), Lucu (Banyuwangi) serta Siantan (Malaya). Orang Thai menyebutnya daalaa. 

Bunga Kecombrang

Bunga Kecombrang (sumber:Tokopedia)


Tumbuhan Kecombrang, salah satu tumbuhan yang kaya aromatik banyak digunakan dalam berbagai jenis masakan, seperti Bumbu dasar, bumbu ayam goreng, Tumisan, makanan berkuah, urap, campuran Gulai, dan yang paling terkenal adalah Sambal Matah

Kecombrang atau Honje
Kecombrang atau Honje (Sumber.hargabulanini.com)

Tanaman Kecombrang ini selain sebagai penyedap masakan ternyata memiliki khasiat lainnya yang tidak kalah pentingnya. Kecombrang kaya akan kandungan gizi dan dapat membantu tubuh jadi lebih sehat. Kandungan kecombrang antara lain adalah air, fosfor, karbohidrat, kalsium, kalium, protein, lemak, seng, dan zat besi. 

Klasifikasi ilmiah Kecombrang:
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Liliopsida
Ordo: Zingiberales
Famili: Zingiberaceae
Genus: Etlingera
Spesies: E. elatior
Nama binomial
Etlingera elatior
(Jack) R.M. Smith
Sinonim:
Alpinia elatior Jack (1822)
Nicolaia speciosa (Blume) Horan. (1862)
Phaeomeria speciosa (Blume) Merrill (1922)

Posting Lainnya:


Info:

Komentar