Google Searching

Doclang Makanan Khas Bogor

 

Doclang Makanan Khas Bogor

Doclang merupakan nama sebuah makanan khas tradisional Bogor yang enak, makanan ini terdiri dari lontong dengan siraman bumbu kacang kental yang dibungkus daun patat, kentang, tahu, kerupuk dan telur rebus.  Nama Doclang sendiri merupakan singkatan dari ledok atau kental dan kacang. 

Makanan ini biasanya dijajakan dengan cara dipikul, berkeliling dari satu daerah ke daerah lainnya. Doclang sendiri termasuk makanan yang sederhana namun enak.  Menu makanan lezat ini bisa dengan mudah jika kamu cari di Bogor. dapat dijumpai pada  pagi dan malam hari. Jika malam hari, kuliner ini bisa kalian temui di Jembatan Merah Bogor. 

Jika anda kebetulan berwisata ke daerah Bogor makanan ini wajib di Coba. Jika kamu ingin mencoba Doclang yang enak di Bogor bisa mampir ke gerobak pak Rahmat dekat dengan Jembatan Merah, Jl. Veteran Kota Bogor

Namun jika anda berminat untuk membuatnya juga tersedia resep masakan Doclang ini sebagai berikut:


Bahan-bahan dan bumbu untuk membuat  Doclang Khas Bogor yang enak:

Sediakan Bumbu Kacang :

Gunakan 100 gram kacang tanah, di goreng dan haluskan

Ambil 2 siung bawang merah

Ambil 3 siung bawang putih

Gunakan 2 butir kemiri

Siapkan 5 buah cabe merah keriting+rawit

Ambil 1 sdm gula merah

Sediakan secukupnya air, garam, penyedap rasa dan minyak untuk menumis

Gunakan Pelengkap:

Siapkan Lontong daun, Kentang rebus, Telur rebus, Tahu goreng, Daun Selada, Segenggam tauge, Bawang goreng, Kecap manis, Kerupuk, Jeruk limau.

Cara menyiapkan Doclang Khas Bogor:

Siapkan semua bahan pelengkap: Telur, kupas kentang cuci bersih lalu rebus hingga matang. 

Potong" ketupat sesuai selera goreng tahu hingga kecoklatan, blansir tauge lalu tiriskan kemudian cuci bersih daun selada. Jika sudah lengkap. Tata semuanya dalam satu piring.

Lalu buat Bumbunya yaitu: 

Semua bumbu di blender, kemudian tumis hingga harum 

Masukkan kacang tanah yang sudah dihaluskan, aduk rata beri air secukupnya + gula merah masak hingga mengental dan air menyusut beri garam dan penyedap rasa secukupnya lalu aduk dan angkat.

Untuk penyajian:  

Tuang saus kacang diatas bahan pelengkap yang sudah kita siapkan tadi lalu taburu dengan bawang goreng secukupnya dan perasan jeruk limau. 

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Lihat lainnya: 

Lokasi Wisata Kuliner di BOGOR,  # Aneka Kuliner, # Kuliner Bogor , # Tempat Wisata 

Komentar