Google Searching

Bora Bora Island Resor Aqua-Centric Mewah Di Samudra Pacifik

 

Bungalow di Bora-bora Foto: pegipegi.com

Bora Bora sebuah pulau di Samudera Pasifik, pulau ini menjadi tujuan utama pariwisata internasional. Pulau ini terletak sekitar 230 km (140 mi) barat laut dari Papeete, dikelilingi sebuah laguna dan deretan terumbu karang. Di tengah-tengah pulau terdapat bekas sebuah gunung berapi yang memiliki dua puncak, Gunung Pahia dan Gunung Otemanu, dengan titik tertinggi di 727 m (2,385 ft).


Bora-bora pulau indah untuk berbulan madu

Bora Bora sebuah pulau di Samudera Pasifik, pulau ini menjadi tujuan utama pariwisata internasional yang terkenal akan resor aqua-centric yang mewah. Objek wisata dengan perairan yang jernih dan dikelilingi pegunungan, pulau ini banyak didatangai pasangan yang memilih berbulan madu ke sana.

Cuaca di Bora-bora
Bora Bora merupakan kepulauan didaerah tropis memiliki dua musim, musim hujan dan musim kemarau. Musim panasnya berlangsung dari Desember hingga Februari sedangkan musim hujan berlangsung dari Juni hingga Agustus.

High season bagi para turis
Cuaca terbaik, dengan suhu yang sedikit lebih sejuk berlangsung dari Mei hingga Agustus. Sebagian besar hotel menaikkan tarif hanya dari Juni hingga Oktober, karena banyaknya pernikahan dan bulan madu selama periode ini. Anda akan melihat banyak pengantin baru.

Waktu Terbaik Scuba Diving
Bora Bora juga merupakan tempat populer untuk scuba diving dan snorkeling, waktu terbaik untuk olahraga air ini adalah  antara bulan April dan November. Hujan lebat di sisa tahun cenderung mengganggu air jernih dan membuat jarak pandang menjadi kurang ideal untuk jangka waktu tertentu, meskipun masih ada banyak cuaca menyelam yang bagus sepanjang tahun.

Musim Sepi Pengunjung
Dari November hingga Maret cuaca sedikit lebih panas dan kelembaban lebih tinggi sepanjang hari, sering terjadi perubahan cuaca secara mendadak, hujan turun secara dramatis, hanya berlangsung selama 30 hingga 60 menit, dan kemudian reda. Umumnya terjadi di sore hari meski, terkadang terjadi dalam semalam.
Jika Anda datang dari bulan Desember hingga Maret, Anda mungkin memiliki langit mendung selama berjam-jam setiap hari, meskipun jarang terjadi untuk waktu yang lebih lama.  Juga, ketika awan musim panas bergerak dengan cepat, Anda bisa mendapatkan beberapa matahari terbenam paling menakjubkan. 

Waktu Terbaik mengunjungi Bora bora
Waktu terbaik untuk pergi ke Bora Bora adalah pada bulan April atau Mei. Pada periode ini akan mendapatkan tarif hotel musim sepi ditambah cuaca terbaik dan scuba diving yang luar biasa. 



                                                 Indahnya pantai di bora -bora foto: (iStock)

Untuk datang ke Pulau Bora Bora, para turis akan menggunakan pesawat dari Tahiti akan mendarat di Pulau Motus, pulau kecil yang memiliki bandara dan pelabuhan menuju Pulau Bora Bora. Untuk mencapai lokasi resot, perjalanan umumnya ditempuh dengan perahu motor, dimana  sebagian besar resor memiliki perahu motor pribadi untuk menjemput tamu Pulau Motus. Selain perahu motor terdapat juga layanan taksi atau mobil sewaan tersedia di Bora Bora, begitu pula dengan sistem angkutan umum Le Truck yang beroperasi di sekitar jalan utama yang mengelilingi pulau. Jika anda mnginginkan yang lebih, tersedia juga Helikopter yang dapat disewa untuk menjelajahi pulau melalui udara.

Selain aktivitas laut seperti snorkling dan bertemu ikan hiu, para turis juga bisa menjelajah Gunung Otemanu dan Gunung Pahia. Lokasi kedua gunung tersebut berada di tengah-tengah Pulau Bora-bora. Selain itu dapat menikmati Polynesian Show, pertunjukan tarian lokal dengan iringan musik tradisional setempat yang biasa digelar satu kali dalam seminggu. 


Bora Bora overwater bungalow resorts"

Tempat pariwisata ini terkenal dengan sebutannya "Bora Bora overwater bungalow resorts". Pulau Bora Bora di Pasifik Selatan hampir identik dengan bulan madu. Banyak orang menggambarkannya sebagai pulau terindah di dunia, jadi ketika Anda memasukkan resor mewah dengan bungalow di atas air, sulit untuk mencapai puncak.

Terdapat sekitar 20 hotel di Bora Bora, dan lebih dari setengahnya memiliki bungalow di atas air yang membentang di atas laguna yang jernih. 

Berikut ini ada daftar 7 resor bungalow di atas air terbaik untuk berbulan madu.

1. Le Taha’a Island Resort & Spa Bora Bora

Overwater bungalows: 48,  Total rooms/suites: 60

2. Sofitel Bora Bora Marara Beach Resort

Overwater bungalows: 20, Total rooms/suites: 31

3. Le Méridien Bora Bora

Overwater bungalows: 85, Total rooms/suites: 99

4. Conrad Bora Bora Nui

Overwater bungalows: 85, Total rooms/suites: 120

5. InterContinental Bora Bora Resort & Thalasso Spa

Overwater bungalows: 80, Total rooms/suites: 83

6. St. Regis Bora Bora Resort

Overwater bungalows: 77, Total rooms/suites: 91

7. Four Seasons Resort Bora Bora

Overwater bungalows: 100, Total rooms/suites: 121

    Pulau Bora Bora dan Moorea menyambut semua dengan beberapa kamar di atas air yang tidak hanya melayani mereka yang mencari liburan mewah, tetapi mereka yang mencarinya dengan label harga yang terjangkau. Di bawah ini, daftar 6 resor overwater Bora Bora dan Moorea murah terbaik yang semuanya di bawah US$1.000 per malam. 

Berikut ini ada daftar 6 resor bungalow di atas air terbaik dengan harga terjangkau.

1. Sofitel Bora Bora Marara Beach Resort

Water villas: 24, Total rooms/suites: 64

2. InterContinental Bora Bora Le Moana Resort

Water villas: 50,  Total rooms/suites: 62

3. Le Taha’a Island Resort & Spa Bora Bora

Water villas: 48, Total rooms/suites: 60

4. Bora Bora Pearl Beach Resort & Spa

Water villas: 50, Total rooms/suites: 80

5. Manava Beach Resort And Spa Moorea

Water villas: 28, Total rooms/suites: 94

6. Hilton Moorea Lagoon Resort And Spa

Water villas: 54, Total rooms/suites: 106

    Pasifik Selatan adalah mimpi yang menjadi kenyataan bagi sebagian besar pencari liburan. Seperti yang digambarkan dalam film, video musik dan digunakan sebagai latar belakang untuk banyak novel terkenal, 

Dulu hanya pasangan yang berbulan madu dan pasangan romantis lainnya yang mencari surga pulau ini, tetapi saat ini semakin banyak keluarga yang memilih Pasifik Selatan untuk liburan mereka berikutnya. Ada beberapa resor yang dengan senang hati mengundang keluarga dengan anak-anak untuk menginap di kamar overwater mereka. Resor ini tersebar di Pasifik Selatan dan dapat ditemukan di Bora Bora dan Moorea. Resor ini membolehkan 4 orang dalam satu ruangan. 

1. Four Seasons Resort Bora Bora

Water villas: 100, Total rooms/suites: 121

2. Bora Bora Pearl Beach Resort & Spa

Water Villas: 50, Total rooms/suites: 50

3. InterContinental Bora Bora Resort & Thalasso Spa

Water villas: 80,Total rooms/suites: 83

4. Manava Beach Resort And Spa Moorea

Water villas: 28, Total rooms/suites: 94

5. Aimeo Lodge – Moorea

Water villas: 6, Total rooms/suites: 30

Nah demikian ulasan tentang Bora Bora Island Resor Aqua-Centric Mewah Di Samudra Pacifik, siapa tahu teman teman ada yang berminat. semoga aja terkabul yah! salam.

Referensi:

https://id.wikipedia.org/wiki/Bora_Bora

https://www.overwaterbungalows.net/overwater-bungalows-in-bora-bora

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20180904134127-269-327496/bora-bora-surga-bulan-madu-di-sudut-pasifik

https://travel.detik.com/international-destination/d-4589902/mengenal-bora-bora-tempat-bulan-madunya-syahrini

https://traveling.bisnis.com/read/20190621/102/936341/berapa-uang-dihabiskan-syahrini-reino-barack-berlibur-ke-bora-bora

https://www.pegipegi.com/travel/alasan-mengapa-kamu-harus-ke-bora-bora/


Baca Juga: Posting Lainnya:

Komentar