Google Searching

Cara menghilangkan kantung mata dan kelopak mata hitam secara alami.


Sumber: homeremedyshop.com

Kantung mata menjadi salah satu bagian dari wajah yang sangat diperhatikan, terutama bagi kaum wanita. Banyak cara yang dilakukan kaum hawa untuk menghilangkan kantung mata. 

Kantung mata merupakan masalah yang umum terjadi seiring usia bertambah. Penuaan menyebabkan jaringan di sekitar mata termasuk beberapa otot yang mendukung kelopak mata akan melemah.  Lemak yang berfungsi untuk mendukung mata akan berpindah menuju kelopak mata bawah, sehingga kelopak tersebut memiliki kantung. 

Cairan yang berkumpul di kelopak bagian bawah mata juga dapat menyebabkan kantung mata membesar. Penyebab lainnya adalah akibat tidak cukup tidur, alergi atau dermatitis, dan faktor keturunan. Jika anda memiliki masalah tersebut, atasi dengan bahan-bahan alami. Dibawah ini rangkuman dari berbagai sumber tentang cara menghilangkan kantung mata dan areakelopak mata hitam secara alami. 

1. Daun mint.
Daun mint memiliki manfaat tinggi untuk menghilangkan kantung mata. Caranya tumbuk terlebih dahulu beberapa helai daun mint yang dicampur sedikit air. Kemudian balur ke area kantung mata, diamkan selama 10 menit sebelum cuci bersih dengan air dingin.

2. Kantung teh.
Gunakan kantung teh untuk menghilangkan kantung mata. Zat Tannin yang ada pada kantung teh celup akan mengurangi pembengkakan dan perubahan warna lingkar mata. Simpanlah di dalam kulkas untuk digunakan pagi harinya. Letakkan Kantung teh di atas matamu yang dalam keadaan tertutup selama 10-15 menit.

3. Es batu.
Penggunaan Es batu memang dikenal dapat mengatasi kecantikan, salah satunya dapat menghilangkan kantung mata. Es batu dapat mengontrol peradangan akibat aktivitas berlebihan pada plantar fascia (jaringan). Selain mudah didapatkan, es batu memiliki manfaat yang cukup tinggi. Cara penggunaannya cukup sederhana, bungkus es batu dengan handuk atau kain bersih. Gunakan untuk mengompres area mata sekitar 10 menit dengan jeda waktu beberapa kali

4. Mentimun.
Mentimun mengandung kandungan air yang tinggi, vitamin A, B, C,  dan berbagai mineral seperti kalium, magnesium atau silikon. Kandungan Vitamin dan Mineral yang ada pada  pada mentimun sangat baik untuk mendukung mata agar sehat dan terlihat lebih segar. Caranya taruh irisan mentimun pada area mata lebih kurang selama 30 menit. Lakukan secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Air mawar.
Air mawar memiliki khasiat untuk kecantikan kulit. Salah satunya dapat menghilangkan kantung mata. Caranya, siapkan air mawar, kemudian celupkan kapas ke air mawar tersebut dan tempelkan ke mata selama 15 menit. Lalu cuci muka dengan air hangat.

6. Putih telur.
Putih telur dipercaya mampu mengencangkan kulit wajah. Dengan demikian putih telur juga dipercaya dapat mengatasi kantung mata. Cara penggunaannya sangat mudah, oleskan putih telur pada bagian mata yang menghitam. Biarkan selama 20 menit atau hingga kering, kemudian bilas dengan air hangat.

7. Tomat.
Buah Tomat dikenal dapat menghaluskan kulit, namun ternyata buah ini memiliki khasiat lain, tomat juga dapat menghilangkan kantung mata. Cara penggunaannya haluskan tomat kemudian campurkan sedikit lemon dan oleh kebagian kantung mata. Tunggu beberapa saat hingga kering lalu bilas dengan air bersih.

8. Madu.
Madu memiliki kemampuan untuk meregenerasi kulit, menggunakan madu dapat berfungsi untuk menghilangkan kantung mata. Cara penggunaannya, oleskan madu pada kantung mata dan biarkan selama 20 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan cara ini pada malam hari sebelum tidur.

9. Susu dingin.
Penggunaan susu dingin secara rutin dapat menghilangkan kantung mata secara efektif. Cara penggunaannya, kamu siapkan susu dingin, lalu celupkan kapas ke susu dan tempelkan ke area kantung mata, diamkan sejenak, lalu cuci wajah kamu hingga bersih.

10. Lidah buaya.
Lidah buaya mengandung vitamin E, A, dan C. Kandungan vitamin pada lidah buaya dapat membantu menutrisi kulit dan memperbaiki kondisi kulit sehingga sangat efektif dalam menghilangkan kantung mata. Caranya mudah, usapkan gel lidah buaya pada bagian bawah mata yang menghitam, dan diamkan selama 15 menit. Bilas dan bersihkan dengan air.

11. Jeruk nipis dan lemon.
Jeruk nipis dan lemon mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Khasiat buah ini, salah satunya bisa menghilangkan kantung mata. Cara penggunaannya cukup mudah yakni dengan memotong lemon atau jeruk nipis secara melingkar kemudian menempelkannya pada bagian kedua mata sekitar 10 sampai 15 menit. Lakukan secara rutin tiap hari untuk menghilangkan kantung mata untuk hasil maksimal.

12. Minyak kelapa.
Minyak kelapa mengandung vitamin E dan dipercaya kaya akan khasiat, untuk memperbaiki kulit yang rusak. Selain itu, minyak kelapa pun mengandung asam laktat yang bisa mengencangkan kulit. Kamu bisa mengugnakannya untuk menghilangkan kantung mata. Cara penggunaannya, olehkan minyak kepala ke bagian kandung mata sebelum tidur, lalu pijat secara perlahan.

13. Kentang.
Kentang mengandung asam fosfat dan asam sitrat yang tinggi sehingga bermanfaat untuk mengurangi radang dan menjaga kelenturan kulit. Cara pakainya Haluskan kentang tersebut terlebih dahulu, lalu masukan kentang ke dalam kantung yang bersih dan lembut, lalu kompreskan ke mata.
Cara lain jika tidak inging dihaluskan, kamu bisa menggunakannya irisan tipis kentang lalu tempelkan ke mata kurang lebih 15 menit. Lakukan secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

14. Minyak almond.
Minyak almond mengandung vitamin K dan E, yang mampu menetralisir lingkar hitam mata dan membuat kulit cerah. Cara penggunaannya, oleskan minyak almond pada bagian bawah mata yang menghitam menggunakan kapas. Lebih baik digunakan saat tidur.

15. Kunyit.
Kunyit dikenal berkhasiat menyegarkan kulit yang lelah dan kendur. Cara mengugnakannya, kamu cukup haluskan kunyit, lalu tempelkan ke bagian kantung mata, tunggu hingga 20 menit lalu cuci muka dengan air dingin.

16. Sendok beku.
Caranya simpan dua buah sendok besi atau stainless di dalam freezer semalaman. Lalu pada paginya, gunakan sendok tersebut untuk mengompres bagian kantung mata. Tahan terus hingga sendok menjadi hangat.

Sumber referensi:
https://brilistyle.brilio.net/beauty/16-cara-menghilangkan-kantung-mata-secara-alami-dan-efektif-190130a.html#
https://www.liputan6.com/health/read/3672049/10-cara-menghilangkan-kantung-mata-hitam-secara-cepat-dan-alami-murah-dan-mudah


Posting Lainnya:
Uniknya Ritual Cake Torma
Buah Buahan Langka dan Khasiatnya
10 Tempat Pusat Budaya dan Kesenian di Jakarta
Budaya dan Adat Istiadat Nusantara
Resort Hotel Terindah wajib dikunjungi
Rumah Mini dari Stik Es Krim 
Tips Kesehatan
Bird of Paradise
Lampion Unik dan Cantik
Posting semua
Gejala Aneurisma Apa Itu ?
You love the Heart
Empty-nest syndrome apakah itu ?
Collaboration Herbs and Chemotherapy
Coffee can increase libido
Jahe untuk Terapi Kanker
Cara Alami Untuk Awet Muda Dengan kolagen
Tahukah anda 8 Cara Seksi Bakar Kalori
10 Makanan Ini Tingkatkan Metabolisme Tubuh
Inilah 10 Makanan Penyembuh
Khasiat Tanaman Lengkuas Merah di Taman
Lemak Berkurang Dengan Makanan ini
Meniran Dan Tujuh Resep Untuk Kesehatan
Efek Samping Minum Teh Pekat
Sembelit, 6 Resep Alami Mengatasinya
Cara Tradisional Usir Bau Badan
Sari Kurma membuat tubuh sehat dan kuat siap menjalani puasa
Makanan Herbal Sahabat Perut
Kayu Manis Atasi Diare Hingga Kolesterol
Stroberi Dapat Melindungi Jantung
Cobalah konsumsi enam makanan membantu Anda mengusir stres secara sehat.
Jangan biarkan otak melemah akibat pola diet tak seimbang.
Coba Makan Keju, membuat Mimpi Indah?
Cara Alami Kecilkan Pori-pori
Cara Cepat Bakar Lemak
Makan Petai Dianjurkan Saat Mens
Hypertensi apakah itu ?
Aspartame
Usefulness of coconut water
Garlic and a variety of properties
Natural Contraceptive Method
Pineapple fruit for slimming

Info Lainnya:


Info Bisnis:






Mobile ads:





Komentar